Berita Bandar Lampung, Jejamo.com – Pemerintah Provinsi Lampung segera meluncurkan program Gerbang Saburai 2015.
Wakil Gubernur (Wagub) Lampung Bachtiar Basri mengatakan, program ini ini bentuknya memberikan bantuan dana untuk memperbaiki infrastruktur di 13 desa/kampung di 13 Kabupaten.
“Masing-masing desa mendapatkan Rp100 juta. Harapan kami kabupaten bisa mendampingi juga, ya minimal 20 persen lah,” ujar Wagub usai membuka Sosialisasi Program Gerbang Saburai di Gedung Pusiban, Senin, 28/9/2015.
Mantan Bupati Tulangbawang Barat ini menambahkan, program Gerbang Saburai baru tahun ini digulirkan. Ke depan targetnya program tersebut bukan untuk perbaikan infrastruktur saya namun juga untuk pembangunan ekonomi kreatif.
“Kalau infrastruktur kan menyangkut hajat langsung. Sedangkan ekonomi kreatif lebih menyentuh untuk mengurangi angka kemiskinan,” tandasnya.(*)
Laporan Sugiono, wartawan jejamo.com, Portal Berita Lampung Terbaru Terpercaya