Senin, Desember 16, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Larang Calo dan Travel, 12 Polisi Siaga di Terminal Rajabasa 24 Jam

Kepala Pos Pengamanan Terminal Rajabasa Ipda Zaini Yusuf. | Arif Wiryatama/Jejamo.com
Kepala Pos Pengamanan Terminal Rajabasa Ipda Zaini Yusuf. | Arif Wiryatama/Jejamo.com

Jejamo.com, Bandar Lampung –  Kepala Pos Pengamanan Terminal Rajabasa Ipda Zaini Yusuf mengatakan, pihaknya menempatkan 12 personel dari Polresta Bandar Lampung dan 6 personel dari Polda Lampung untuk mengantisipasi calo.

Pihaknya juga tidak memperbolehkan travel ataupun tukang ojek masuk ke dalam Terminal Rajabasa.

“Anggota kami sudah berada di depan pintu bus agar tidak adanya calo di sini. Sebanyak 18 personel ini terbagi menjadi 2 sif, baik berseragam lengkap maupun preman,” katanya saat diwawancarai jejamo.com di Terminal Rajabasa, Sabtu, 2/7/2016.

Kemudian, tambah dia, pihaknya menerima satu laporan dari pemudik yang berasal dari Lampung Utara.

“Pengaduan dari penumpang ini terjadi pada Sabtu pagi tadi sekitar pukul 02.00 WIB. Penumpang ini mengadukan tasnya tertinggal di bus yang dinaikinya,” Setelah mendapat laporan itu, lanjut dia, pihaknya berusaha mencari bus itu untuk menindaklanjuti laporan dari penumpang bus ini. Namun, setelah dicari, ternyata tas penumpang itu sudah tidak ada lagi di bus yang membawanya tersebut.

“Setelah kami fasilitasi, akhirnya pengurus bus bersedia mengganti separuh dari kerugian dari penumpang tersebut,” ujarnya.

Ia berharap pemudik dapat selamat sampai tujuan sehingga bisa merayakan Idul Fitri 1437 Hijriah bersama keluarga.

“Apabila ada pemudik yang capai saat di perjalanan, bisa beristirahat di posko ini yang buka selama 1 x 24 jam ini,” pungkasnya.(*)

Laporan Arif Wiryatama, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini