Kamis, September 12, 2024

Top 5 This Week

Related Posts

Advertorial: Pemkot Metro Gelar Musrenbang RKPD Tahun 2024

Wali Kota Metro Wahdi Siradjuddin menandatangani hasil Musrenbang RKPD tahun 2024, Rabu, 8/3/2023. | Dok.

Jejamo.com, Kota Metro – Pemerintah Kota (Pemkot) Metro menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Tahun 2024 bertajuk “Peningkatan Produktivitas Ekonomi dan Kualitas Sumber Daya Manusia untuk Pembangunan Berkelanjutan” di Gedung Sessat Agung Bumi Sai Wawai, Rabu, 8/3/2023.

Gelaran musrenbang di GSA-BSW itu merupakan kegiatan puncak dalam upaya memadukan segala yang jadi harapan masyarakat, untuk diselaraskan dengan visi dan misi pemerintah. Sebelumnya, telah berlangsung kegiatan musrenbang mulai dari tingkatan kelurahan hingga kecamatan.

Wali Kota Metro, Wahdi Siradjuddin menyebut musrenbang itu digelar untuk membahas segala aspirasi masyarakat yang telah disampaikan melalui musrenbang tingkat kelurahan dan kecamatan.

“Alhamdulillah di musrenbang kota kali ini, untuk kita bicara dalam hal pembangunan pada 2024. Itu mendengar aspirasi masyarakat, jadi bersifat aspiratif dan juga bersifat teknokratif. Disampaikan oleh masyarakat yang sebelumnya dilakukan pengkajian untuk menentukan di mana skala prioritasnya, menakar sejauh apa kepentingan-kepentingan yang bakal diselaraskan dengan visi misi serta program yang ada RPJMD 2021-2026,” tutur Wahdi saat diwawancarai awak media.

Wahdi menyatakan komitmennya membenahi infrastruktur Kota Metro. | Dok.

Mengingat masa jabatan sebagai Wali Kota Metro yang akan berakhir di 2024 mendatang, Wahdi berkomitmen benar-benar menyelesaikan programnya dengan baik, apa-apa yang telah diprogramkan untuk membangun daerah yang ia pimpin.

“Waktu semakin pendek. Karena ini adalah akhir, mengingat pada tahun 2024 nanti kan bakal ada pemerintahan baru, betul begitu kan? Maka, ini jadi yang terakhir kali. Kita selesaikan dengan benar-benar untuk selesai di 2024 ini dengan sebaik-baiknya,” tukasnya.

Wahdi juga meminta dukungan dan doa masyarakat di Bumi Sai Wawai terkait komitmennya membenahi sarana infrastruktur. Ditegaskannya kembali, di 2023 ini akan rampung seluruhnya.

“Begitulah ya. Jadi, banyak sekali sebenarnya yang mau kita kerjakan. Tapi, insyaAllah dengan dukungan dan doa bersama dari seluruh masyarakat Kota Metro, rencana ini akan berjalan dengan baik,” tutur Wahdi.

Wahdi menegaskan pihaknya telah merancang sebaik mungkin guna mengentaskan pembenahan infrastruktur di Kota Metro. Dia harap, tidak ada satu pun program yang melenceng dari target yang telah ditetapkannya.

Musrenbang RKPD tahun 2024 Kota Metro diharapkan bisa mewujudkan pembangunan berkelanjutan di Bumi Sai Wawai. | Dok.

“Ya pokoknya tahun 2023 ini selesai. Soal peningkatan infrastruktur ini gak boleh melenceng kemana-mana. Jadi gini, kalau saya minta dimasakin sayur sup, maka jangan lodeh yang disuguhkan, itu pengkhianatan namanya! Bagaimana pun kita telah merancang dengan sebaik mungkin lo ya,” tegasnya.

Pemkot Metro sendiri telah menyiapkan anggaran untuk membenahi infrastruktur dengan nilai keseluruhan berkisar Rp90 miliar di tahun 2023. Khusus peningkatan ruas jalan, pemerintah daerah menganggarkan Rp50 miliar.

“Kalau untuk keseluruhan total jalan, ya kurang lebih Rp50an miliar ya. Tapi itu tentunya ada infrastruktur yang lainnya juga, seperti misalnya trotoar, bangunan-bangunan kelurahan, drainase dan lain-lainnya, buka jalanan saja,” bebernya.

“Jadi, tahun 2023 kita lakukan penguatan di infrastruktur, semuanya mulai dari jalan, sistem drainase terpadu terintegrasi, kemudian pengelolaan, tata kelola kotanya harus jadi bagus ya nanti 2024 dan mudah-mudahan bisa bersambung gitu. Nah ini yang dibicarakan,” tandasnya. (ADV)

Popular Articles