Sabtu, September 21, 2024

Top 5 This Week

Related Posts

Bupati Lampung Tengah Mustafa Sekeluarga Salat Id di Bumiratu Nuban

Bupati Lampung Tengah Mustafa. | Raeza Handani/Jejamo.com
Bupati Lampung Tengah Mustafa. | Raeza Handani/Jejamo.com

Jejamo.com, Lampung Tengah – Bupati Lampung Tengah Mustafa bersama keluarga melaksanakan salat id di Masjid Al-Khairiyah, Kampung Sukajawa, Kecamatan Bumiratu Nuban, Jumat, 1/9/2017. Dalam momentum Hari Raya, orang nomor satu di Lamteng ini mengajak masyarakat menjadikan Hari Raya Kurban sebagai momentum untuk berbagi dan membangun solidaritas kemanusiaan.

Pihaknya berharap, Idul Adha membentuk solidaritas warga. Yakni dengan membangun kepentingan bersama.

Tahun ini, Pemkab Lampung Tengah menyalurkan 10 sapi yang didistribusikan ke 10 kecamatan: Bumiratu Nuban, Trimurjo, Kotagajah, Gunungsugih, Terbanggibesar, Anaktuha, Terusannunyai, Padangratu, dan Putrarumbia.

“Semoga berkah dan bisa memberikan manfaat bagi masyarakat. Daging kurban harus didistribusikan secara adil dan merata terutama kepada mereka yang benar-benar membutuhkan sebagai kepedulian kepada lingkungan dan upaya meningkatkan kebersamaan solidaritas sosial,” ujarnya.

Usai melaksanakan salat, Mustafa meresmikan Masjid Al-Khairiyah yang memang baru saja selesai dibangun. Masjid dibangun dari hasil swadaya masyarakat setempat dan jamaah. Peresmian masjid ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Bupati.

Mustafa juga menyerahkan satu sapi untuk masyarakat melalui pengurus Masjid Al-Khairiyah. Mustafa melanjutkan dengan menggelar open house di rumah dinas Nuwo Balak.(*)

Laporan Raeza Handani, Wartawan Jejamo.com

Popular Articles